Walinusantara.com - Pada artikel ini kami akan mengulas tentang logo peringatan Hari Guru Nasional tahun 2022.
Peringatan Hari Guru Nasional tahun 2022 jatuh pada hari Jumat 25 November 2022. Siapa sih yang tidak mempunyai guru? Kami rasa semuanya mempunyai guru.
Peringatan Hari Guru Nasional menjadikan momentum yang sangat pas untuk mengungkapkan permintaan maaf kepada guru sekaligus ucapan terimakasih atas segala jasanya. Bahkan menjadikan seseorang yang sebelumnya belum mengetahui sesuai menjadi mahir dalam bidang yang diminatinya.
Baca Juga: 5 Bentuk Kado Yang Rekomendasi untuk Hari Guru
Pada peringatan Hari Guru Nasional tahun 2022 Kementerian Agama Republik Indonesia merilis logo dengan tujuh bentuk dan empat warna. Berikut uraian dari tim walinusantara dari berbagai sumber.
Tujuh bentuk yang ada pada logo peringatan Hari Guru Nasional diantaranya:
- Bunga tulip, menggambarkan kasih sayang seorang guru kepada siswanya yang begitu dalam.
- Matahari, menggambarkan cahaya yaitu berupa ilmu yang disampaikan guru kepada siswanya yang dapat menerangi gelapnya dunia.
- Pendidik, menggambarkan seorang guru dan tenaga kependidikan yang jasanya tidak akan pernah mampu dibalas oleh siswa. Mereka mengajarkan ilmu penuh keikhlasan dengan tujuan dapat mencerdaskan generasi bangsa.
- Pena, menggambarkan sosok guru yang terus berinovasi dan berkreasi memecahkan masalah-masalah pendidikan
- Buku, menggambarkan dengan membaca buku akan membuka jendela dunia. Buku merupakan salah satu sumber belajar yang bisa membantu guru dan siswa untuk menghasilkan sesuatu yang baru sesuai dengan tuntutan zaman
- Daun, menggambarkan dedikasi dan ketulusan guru dalam melaksanakan proses pendidikan.
- Garis Zigzag, menggambarkan kemauan dan kemampuan guru untuk beradaptasi dengan segala bentuk kondisi yang ada sehingga dapat terlahir guru yang hebat dan melahirkan generasi yang unggul.
Adapun 4 warna wangkai ada dalam logo tersebut adalah:
Warna emas melambangkan sifat ceria dan optimis, warna hijau melampangkan religious dan harmonis, warna biru melambangkan cerdas dan bijaksana dan warna yang terakhir warna crimson yang melambangkan kehangatan yang simpati dan empati.
Baca Juga: 15 Ucapan Peringatan Hari Guru Nasional 2022, Cocok Diunggah di Media Sosial
Pada peringatan Hari Guru Nasional tahun 2022 Kemenag RI mengangkat tema Berinovasi Mendidik Generasi. Diharapkan semua kalangan baik guru, tenaga kependidikan serta siswa dapat berkolaborasi dan berinovasi terkait pembelajaran agar terwujud generasi yang unggul dan beretika.
Baca Juga: Doa Hari Rabu, Jadi Sebab Dibukanya Pintu Rezeki dan Keberkahan Hidup
Artikel Terkait
10 Kuliner Surabaya Murah dan Enak Banget, Sangat Rekomended Untuk Anda Coba
Bisnis Ternak Kambing Jawa Randu Sangat Menjanjikan Hasilnya, Simak Cara Memeliharanya
4 Cara Mengobati Rindu pada Orang yang Dicintai, Simak Bagaimana Caranya?
4 Tips Memaafkan Diri Sendiri dalam Berbagai Kesalahan, Versi Pemikiran Ahmad Ridwan Palembang